40 Orang Tewas dalam Ledakan Kembar di Suriah - Sena Vans Avenged Sevenfold
Headlines News :
Home » » 40 Orang Tewas dalam Ledakan Kembar di Suriah

40 Orang Tewas dalam Ledakan Kembar di Suriah

Written By Vans @sena on Kamis, 10 Mei 2012 | 23.42

DAMASKUS - Sekira 40 orang dikabarkan tewas. Sementara 170 orang lainnya terluka dalam ledakan bom kembar yang terjadi di distrik selatan Damaskus.

Kantor berita Suriah memberitakan, kelompok teroris bertanggung jawab atas ledakan mematikan ini.

"Terjadi dua ledakan di bagian selatan Damaskus. Bom melukai orang-orang yang ingin pergi bekerja, juga melukai anak-anak yang tengah dalam perjalanan ke sekolah. Pihak teroris bertanggung jawab atas insiden mematikan ini," sebut kantor berita Suriah yang dikutip AFP Kamis, (10/5/2012).

Seolah ingin menepis tudingan yang disampaikan pemerintah, oposisi Suriah justru balik menuding bahwa rezim Presiden Bashar al-Assad merupakan dalang dibalik ledakan mematikan itu.

"Rezim Assad adalah dalang dibalik ledakan ini. Ini adalah cara mereka untuk menuding bahwa kekerasan yang terjadi di Suriah merupakan tanggung jawab kelompok teroris dan Al Qaeda," ujar salah seorang tokoh oposisi, Samir Nashar.

Sementara itu, kelompok pemantau HAM Suriah mengatakan, jumlah korban tewas akibat dua ledakan bom itu sekira 50 orang. Kelompok ini menuding bom menargetkan intelijen Suriah.

Dalam kunjungannya ke lokasi ledakan, Ketua Tim Pemantau PBB untuk krisis Suriah Mayor Jenderal Robert Mood menyerukan agar pihak-pihak yang bertikai segera mengakhiri kekerasan yang menimbulkan korban dari kalangan warga sipil.

"Insiden ini adalah contoh dari penderitaan yang melanda masyarakat Suriah. Kami, masyarakat internasional meminta agar rakyat Suriah baik yang berada di dalam atau di luar negeri untuk membantu menghentikan kekerasan," ujar Mood.

Ledakan kembar yang terjadi di Damaskus ini menambah deretan panjang aksi kekerasan mematikan yang terjadi di negara itu sejak protes anti-pemerintah merebak pada 2011 lalu. Bahkan, kekerasan tidak kunjung berhenti meski Pemerintah Suriah dan pihak pemberontak sepakat melakukan gencatan senjata.Ledakan Suriah (Foto: AFP)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Sena Vans Avenged Sevenfold - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template